Selasa, 04 Oktober 2016

Unit Testing pada Testing dan Implementasi Sistem

Hal - hal yang diperhatikan unit testing adalah :
  • Memastikan aliran informasi berjalan dengan baik
  • Memastikan penyimpanan data telah terawat secara temporal
  • Memastikan modul beroperasi dengan benar pada batasan yang tela ditentukan
  • Semua jalur independen diperiksa untuk memeriksa semua pernyataan modul
  • Semua jalur penanganan di testing
Catatan :
# Tes aliran data antar modul dibutuhkan sebelum inisialisasi testing lainnya
# Pemilihan jalur eksekusi testing adalah tugas yang esensial selama unit case
Test case harus mencakup kesalahan :
  • Komparasi tipe data berbeda
  • Operator logika dan prioritas yang tak benar
  • Kemungkinan persamaan jika kesalahan presisi
  • Kesalahan komparasi antar variable
  • Terinasi loop yang tidak konsisten
  • Kegagalan keluar bilamana konflik literasi terjadi
  • Modifikasi variable loop yang tidak semestinya
Catatan :
# Komparasi dan alr kendali merupakan satu kesatuan. Biasanya perubahan alur kendali terjadi setelah komparasi
Permasalahan Disain
Disain yang baik itu meliputi kondisi kesalahan yang diantisipasi dan jalur penanganannya tentang kesalahan di set untuk dapat digunakan kembali.
Kesalahan potensial pada saat evaluasi penanganan kesalahan
  • Deskripsi kesalahan tidak jelas
  • Catatan kesalahan tidak berfungsi
  • Kondisi kesalahan menyebabkan interfensi sistem terhadap kesalahan tertentu
  • Pemrosesan kondisi perkecualian tidak benar
  • Deskripsi kesalah tidak menyediakan informasi yang cakup untuk mengarahkan penyebab kesalahan
Catatan :
# Batasan testing adalah tugas terakhir dari unit testing
Karena komoponen bukan program yang berdiri sendiri, drivers dan stubs software harus dikembangkan untuk tiap unit test.
  • Aplikasi drivers tidak lebih dari program utama yang menerima test case, memasukan data ke komponen yang di tes, dan mencetak hasil
  • Stubs berlaku untuk menggantikan modul - modul yang merupakan subordinat komponen yang di tes
  • Drivers dan stubs menimbulkan biaya overhead
  • Bila drivers dan stubs cukup sederhana, overheadnya menjadi rendah
  • Unit testing disederhanakan bilsa suatu komponen didisain dengan kohesi tinggi
  • Terdapat situasi dimana sumber daya tidak mencukupi untuk melakukan unit testing secara penuh
  • Untuk itu perlu melakukan pemilihan modul - modul yang kritis dan yang mempunyai cyclomatic complexity tinggi, untuk unit testing.
Keterangan :
  • Driver : memanggil function yang telah dibuat dikelas lain, biasanya pada program berorientasi obyek yang berisikan class - class
  • Stubs : menujukan tempat dimana class tersebut dan dapat dipanggil atau malah digunakan di class lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar